Mandi cepat-cepat, terus dandan kilat, bersegera berangkat ke kantor jangan sampe terlambat presensi. Terlewat satu menit saja, sudah pasti kena potong tunjangan operasional eaaaaaa. Siapa yang begitu, ngacuung….!! So relate ya sist…
Berkejaran dengan waktu sepanjang hari, sedang makan pikiran sudah duluan terbang ke kegiatan yang harus dikerjakan setelahnya. Jadilah makan sambil ngecek hape.
Sedang mandi, pikiran sudah mengembara ke segambreng tugas yang belum terselesaikan di kantor karena terbentur kebijakan sana sini. Jadilah mandinya cepat-cepat. Lupa, tadi sudah sikat gigi belum? Kehidupan serba tergesa-gesa. There is no mindfulness. Multitasking everywhere.
Itu di atas cerita yang WFO ya. Work from Office. Yang WFH lain lagi. Work from Home. Bisa saja rapat online sambil ngawasin anak-anak atau mengerjakan hal lain. Ngalamin seperti ini ngga sih?
Saya sih iya. Dalam banyak hal, terutama menyelesaikan tugas sebagai ibu dan pegawai kantoran. Terkadang, tidak bisa fokus ke satu hal karena ada hal lain yang rasanya sama pentingnya untuk dikerjakan.
Padahal, melakukan pekerjaan satu persatu, bukan bersamaan, adalah cara yang bijak dan sehat bagi diri. Sebuah praktik sederhana dari Mindfulness.
Mindfulness yang Terpinggirkan
Mindfulness adalah momen kesadaran saat diri berlatih membawa perhatian penuh untuk apapun yang sedang dilakukan pada saat itu. Hadir secara penuh di saat itu, baik secara fisik, pikiran maupun kesadaran.
Konsep mindfulness ini sebetulnya universal, bisa masuk ke semua aspek dalam kehidupan. Contohnya dalam hal bekerja, bersantai, bahkan makan dan ngemil. Ini berlaku juga saat kita sedang melakukan pekerjaan atau hal-hal yang kita sukai.
Contohnya sederhana saja. Misalnya sedang mandi, ya sudah dinikmati mandinya secara penuh. Mulai dari berdoa dan masuk ke kamar mandi, cuci muka, sikat gigi, luluran, keramas, sabunan, guyuran, handukan, sampai berpakaian. Semua dengan kesadaran penuh. Diresapi dan dinikmati.
Ngga dulu mikirin habis mandi musti nyiapin ini terus itu dan ini, di kepala memikirkan yang lain. Nah, kalau sudah demikian, ngga heranlah kalau keluar dari kamar mandi terus terlontar,”Tadi sudah sikat gigi belum ya?” hehehe.
Saya sendiri sering sekali mengalami mandi yang seperti itu. Terutama kalau pagi hari mau berangkat kerja. Pulang kerja juga sih. Sebagai ibu bekerja dengan dua anak yang beranjak remaja, dan tanpa asisten rumah tangga, WFO setiap hari, memang agak tipis waktu untuk berlama-lama di kamar mandi.
Tapi, setelah membaca tentang mindfulness, saya mencoba untuk bangun lebih pagi supaya acara mandi bisa agak tenang. Praktek nih supaya hidup lebih tertata mulai dari hal yang kecil.
Di akhir pekan, dicoba luangkan waktu untuk perawatan tubuh dengan tenang tanpa diganggu pekerjaan atau tugas-tugas. Benar-benar disisihkan untuk mindfulness.
Untuk itu, saya butuh produk perawatan tubuh yang mendukung nih. Banyak pilihan body care yang bisa mendukung kita untuk berlatih mindfulness. Kali ini pilihan saya jatuh pada Scarlett Brightening Body Care. Kenapa Scarlett? Apa hubungannya Scarlett Brightening Body Care dengan mindfulness?
Scarlett Brightening Body Care by Felicya Angelista
Ciri khas dari Scarlett Brightening Body Care yang diluncurkan pada tahun 2017 ini adalah serangkaian produknya mengandung glutathione dan vitamin E sebagai pencerah dan pelembab kulit.
Glutathione atau GSH .
Gluthatione adalah antioksidan yang diproduksi secara alami oleh tubuh manusia. Namun seiring bertambahnya usia, produksi GSH dalam tubuh semakin menurun (yaitu setelah usia menginjak 20 tahun). Glutathione juga dapat diperoleh dari makanan yang dikonsumsi seperti daging merah, ayam, ikan, telur, susu, dan buah buahan seperti alpukat, jeruk, papaya, kiwi, dan stroberi.
Sayuran seperti brokoli, kembang kol, pokcoy, juga kaya glutathione. Bawang putih, kunyit dan kacang dapat dipilih sebagai sumber glutathione alami. Glutathione juga dapat diperoleh dari suplemen khusus.
Penggunaan glutathione bagi kecantikan kulit banyak diteliti dan masih terus diteliti. Sejauh ini, data penelitian tersebut memberikan tanda bahwa Glutathione baik serta aman digunakan secara topikal untuk kosmetika dengan tujuan mencerahkan kulit. Untuk suplemen oral, glutathione dapat dikonsumsi selama konsentrasinya tidak berlebihan.
Glutathione berperan aktif sebagai antioksidan, menangkal radikal bebas, memperlancar proses detoksifikasi sehingga kulit nampak lebih cerah, halus, dan lembut. Glutathione juga berperan penting dalam menghambat produksi melanin dan mencegah penuaan dini.
Vitamin E
Vitamin E merupakan mikronutrien yang berperan penting bagi kesehatan kulit dan kesuburan. Hampir di setiap produk kosmetik terkandung vitamin E untuk meningkatkan kelembaban dan elastisitas kulit. Vitamin E digunakan secara oral (diminum) dan topical (dioleskan/diaplikasikan ke kulit).
Scarlett Aman dan Halal
Kalau pakai produk Scarlett apakah dijamin bisa seputih dan sekinclong Felicya Angelista? **senyum merekah
Kemunculan produk perawatan tubuh (body care) Scarlett memang berawal dari pertanyaan netizen kepada artis Felycia Angelista, “Kak Feli pakai produk perawatannya apa sih bisa glowing gitu?”
Feli tak hanya cantik tapi juga cerdas, memanfaatkan pertanyaan netizen sebagai awal tonggak kiprahnya melahirkan brand lokal perawatan tubuh Scarlett. Artis muda berbakat ini membuktikan bahwa brand lokal juga bisa bersaing dengan kualitas baik dan harga yang terjangkau. Produk body care dijual satu harga yaitu Rp 75.000,- . Jika membeli paket, jauh lebih murah.
Scarlett juga sudah berlabel Halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI), sehingga aman digunakan. Produk ini juga tidak menggunakan hewan percobaan dalam pengujian (no animal testing).
Produk Scarlett sudah teregistrasi di Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) dan kita bisa mengeceknya di laman https://cekbpom.pom.go.id/
Saking ngehitsnya, Scarlett banyak dipalsukan. Untuk keamanan, sebaiknya melakukan pembelian produk Scarlett di website resminya https://scarlettwhitening.com/ atau di bio link yang ada di IG @scarlett_whitening, bisa juga di distributor resmi Scarlett.
Produk Scarlett yang asli ditandai dengan sticker hologram yang tertempel di kemasan. Botol kemasan yang asli ada emboss cetak SCARLETT nya di bagian atas, dan di bagian bawah ada embos BAS.
Produk Scarlett kemasan botol yang asli disegel plastik secara keseluruhan, sedangkan kemasan jar disegel aluminium. Jangan terima bila segel rusak.
Produk Scarlett Body Care aman digunakan untuk semua jenis kulit, juga untuk ibu hamil dan menyusui.
Mindfulness with Scarlett
Nah, saya mencoba varian terbaru dari Scarlett Brightening Body Care yaitu Body Scrub dan Shower Scrub Coffee! Yeah, ini sesuai sekali dengan tujuan praktik mindfulness nih.
Harum aroma kopi memberikan efek relaksasi sehingga membuat kita lebih tenang saat menghirupnya. Selain varian Coffee, ada juga varian Romansa dan Pomegrante yang sudah lebih dulu hadir.
Body Scrubnya saya pakai dua kali dalam sepekan, sedangkan Shower Scrub digunakan setiap kali mandi.
Scarlett Body Scrub varian Coffee
Scarlett Body Scrub dengan aroma kopi ini dikemas dalam jar 250 ml seharga Rp 75.000,-. Kemasan disegel aluminium, dan ada sticker hologram tanda keaslian produk.
Begitu segel dibuka, aroma kopi menyeruak. Aromanya cukup kuat. Bagi penggemar kopi seperti saya pasti suka banget. Tapi bagi yang ngga begitu suka kopi, aromanya termasuk terlalu tajam.
Kandungan utama Scarlett Body Scrub varian Coffee ini adalah gluthatione dan vitamin E, yang mencerahkan dan melembabkan kulit.
Tekstur Scarlett Body Scrub ini seperti krim yang agak padat berwarna putih kecoklatan. Saat dibalurkan ke kulit, terasa ada butiran kasar yang berfungsi sebagai eksfoliator, yaitu mengangkat sel kulit mati dan kotoran.
Gunakan body scrub 1-2 kali dalam seminggu. Apply body scrub secukupnya ke bagian yang ingin discrubbing. Diamkan 3-5 menit atau sudah setengah mengering. Kemudian gosok perlahan sehingga sel-sel kulit mati terangkat. Bilas dengan menggunakan shower scrub, sehingga lebih maksimal dalam membersihkan kulit tubuh.
Ketika scrubbing, sebetulnya juga peredaran darah jadi lebih lancar, tubuh lebih rileks, dan terjadi regenerasi kulit setelah eksfoliasi. Setelah pemakaian, kulit tetap lembab (agak lengket) dan tidak terasa kering kok.
Scarlett Shower Scrub varian Coffee
Scarlett Shower Scrub saya pakai setelah kulit discrubbing dengan Scarlett Body Scrub. Sama dengan Body Scrub, Shower Scrub ini mengandung glutathione dan vitamin E untuk mencerahkan dan melembabkan kulit.
Sensasinya segar dan harum kopinya yahud. Setelah mandi, tubuh terasa bersih, segar, harum dan lembut. Sambil menghirup aroma kopi, perlahan-lahan saya bisa menikmati acara mandi dengan tenang. Merasa bersih dan segar. Selesai mandi tanpa terburu-buru, tubuh jadi siap untuk melakukan kegiatan berikutnya.
Oiya, selain varian Coffee, terlebih dulu juga sudah hadir varian Shower Scrub yang bisa dipilih yaitu Cucumber, Mango, dan Pomegrante (best seller). Saya juga sudah mencoba varian Cucumber dan Pomegrante, segar semua deh pokoknya.
Scarlett Body Lotion varian Jolly
Setelah mandi rileks aroma kopi, waktunya menghidrasi kulit dengan lotion. Saya coba mengaplikasikan Scarlett Body Lotion varian Jolly.
Lotion ini teksturnya tidak secair lotion pada umumnya, lebih padat seperti cream, mirip tekstur yogurt. Warnanya baby pink dengan aroma yang lembut, manis dan mewah. Harumnya tidak menyengat. Kabarnya, keharuman Jolly terinspirasi dari wangi parfum YSL Black Opium.
Lotion ini dikemas dalam botol dengan pump isi 300 ml. Pompa botol dilengkapi cincin pengaman yang membuatnya terkunci. Jadi, tidak kuatir tertekan dan tumpah bila kita membawanya dalam tas. Cukup pasang cicncinnya, aman.
Sama dengan Body Scrub dan Shower Scrub, Body Lotion dari Scarlett mengandung gluthatione dan vitamin E. Selain itu, lotion ini juga mengandung Kojic Acid dan Niacinamide. Perpaduan bahan tersebut membantu mengembalikan kelembaban kulit, mencerahkan, menutrisi, dan menyegarkan kulit.
Untuk kulit sensitif, sebaiknya coba dulu sedikit lotion di area tersembunyi dan tunggu responnya hingga 24 jam. Karena lotion ini mengandung niacinamide dan kojic acid yang terkadang bersifat allergic bagi sebagian orang.
Niacinamide (Vitamin B3)/Niasin
Seperti juga vitamin E, Niacinamide adalah salah satu vitamin yang vital untuk kecantikan kulit. Niasin berfungsi melembabkan, mengatasi jerawat, menyamarkan noda hitam, hingga mencegah kanker kulit.
Niasin lazim terdapat di kebanyakan skin care dan aman bagi kulit. Namun, ada efek samping Niasin bagi jenis kulit yang sensistif yaitu reaksi alergi. Karen itu, bila kulitmu jenis yang sensitive, pada awal memakai skin care yang mengandung niasin terlebih dahulu coba oleskan sedikit di bagian punggung tangan atau lengan karena bagian ini cukup sensitif sekaligus mudah diamati. Tunggu setidaknya 24 jam untuk melihat reaksi yang terjadi.
Apabila tidak terjadi reaksi apapun seperti rasa panas, gatal, kemerahan atau bengkak kamu bisa melanjutkan menggunakan skin care yang mengandung niasin.
Kojic Acid (Asam kojic)
Asam kojic adalah produk hasil samping dari proses fermentasi produk pangan (seperti sake Jepang, kecap, dan anggur beras), dan dikenal ampuh sebagai pencerah kulit, antimikroba, dan anti penuaan.
Sama halnya seperti Niasin, Kojic Acid juga menimbulkkan efek samping bagi kulit yang sensitif. Efektifitas Kojic Acid untuk mencerahlkan kulit biasanya dapat terlihat setelah dua hingga enam minggu pemakaian produk.
Kesan Pemakaian Rangkaian Scarlett Brightening Body Care
Pada pemakaian pertama body scrub dan shower scrubnya, saya sudah langsung merasa bersih dan segar. Aroma kopi yang kuat memberi efek relaksasi sehingga menenangkan. Body Lotion varian Jolly juga saya pakai tidak hanya setelah mandi, tapi juga setiap habis mencuci tangan di kantor.
Begitu dioleskan ke kulit memang lotionnya langsung memberikan efek cerah. Pakai sedikit saja sudah terasa efeknya. Kalau terlalu banyak, akan terasa lengket.
Sejak pandemi Covid 19 melanda, cuci tangan jadi lebih sering dan tangan jadi kering. Scarlett Body Lotion varian Jolly membantu melembabkan dan mencerahkan.
Setelah pemakaian selama dua pekan, jujur sih kulit saya ngga jadi putih kinclong bak Felicia Angelista hehehe, ya memang dasarnya kulit saya sawo matang. Hanya saja, kulit jadi lebih bersih dan lembab. Rasanya juga jadi lebih nyaman dan segar.
Yang terpenting buat saya, bersama Scarlett saya bisa melatih mindfulness untuk menikmati waktu merawat tubuh dengan tenang. Sambil menghirup aroma kopi dan siraman air dingin yang sejuk. Berterima kasih kepada Nya untuk kesempurnaan anggota tubuh dan panca indera. Berterima kasih pada diri untuk kesadaran merawatnya.
Bagi saya, a little bit but complete mindfulness bisa kita dapatkan setiap kali mandi dan selesai cuci tangan dengan produk perawatan tubuh yang mendukung. Secara general, produk Scarlett cocok di kulit saya, tidak menimbulkan alergi atau iritasi kulit.
Hanya saja, bagi saya yang cepat bosan pada satu varian keharuman, sepertinya setelah habis yang varian Coffee dan Jolly ini saya akan mencoba varian yang lain. Kalau kamu gimana?..... Mau coba Scarlett Brightening Body Care juga? (Opi)
Oh.. di post ini baru aku paham bahwa Scarlett ini produk lokal 😁 selama ini kukira kosmetik impor lho
BalasHapusiya mba ini produk lokal. mungkin itu sebabnya harganya bisa cukup bersahabat karena diproduksi di dalam negeri dan distribusinya ngga harus melewati lintas negara. kualitasnya ngga kalah dengan produk impor yang brand nya udah terkenal dan kita bayar cukup mahal untuk brand luar tsb kan
HapusAku masih pake scrub nya Scarlett dan rangkain skincarenya mba... Sukaaaaa sih. Dulu aku komplit pakai sabun, lotionnya juga. Tapi kalo skr scrub nya aja. Sbnrnya sih cocok2 aja Ama lotion dan sabunnya. Tapi khusus lotion masih kurang melembabkan buat kulitku yg super kering. Makanya aku terpaksa cari yg lain. Tp scrubnya Krn memang baguuuuus , aku masih pake sampe skr , begitu skin care yg brightening. Cocok buat kulitku yg sensitif banget :D. Seneeeeng deh skr ada produk lokal yg murah tp efeknya beneran bagus
BalasHapusakupun lanjut pakai shower scrub nya aja tapi ganti varian. Yang Cucumber dan Pomegrante. Soale aku mah bosenen orangnya suka ganti-ganti keharuman baru gitu .Kalau lotionnya lama banget ga abis abis hahahaha....
HapusMakin beragam ya, pilihan untuk jaga amanah Allah atas tubuh atau badan kita secara keseluruhan.., apalagi yg utama ada sertifikasi halal dr MUI. Alhamdulillah. Bener deh, kl klaim formula produk sdh tercapai dan ada jaminan halal MUI, complete mindfulbess bakal dirasakan... Saya percaya itu...
BalasHapuswah iya betul itu mba. memang sih kalau produk pencerah itu umumnya emang ya mencerahkan aja ngga bikin kulit otomatis jadi putih hehehehe. kalau dasar nya kulit putih aja bisa kusam kalau ngga dirawat ya. justru di kesadaran merawat itu mindfulness nya jadi dipraktekin
HapusWaaah varian baru dari Scarlett yaitu Coffe. Pernah cobain untuk rangkaian bodycare-nya Scarlett, body lotion Freshy, Bodyscrub Romansa dan Shower Scrub pomegrante.
BalasHapusNanti cobain ahh, ngebayangin wangi seger aroma kopinya pasti enak..
kalau suka aroma kopi, pasti cucok mba. walau ini aroma kopinya kayaknya campuran ya bukan asli dari kopi. tapi jangan coba-coba deh sama yang kurang suka bau kopi, pasti ngga kepingin make hihihi.... kayak bau aneh menurut mereka.
Hapussaya pernah diberi lulur tradisional berbahan kopi (dan tambahan bahan lain tentunya). karena masih tradisional, tahu dong...kasar. apalagi kalau menggosoknya pakai kekuatan penuh. merah semua kulit.
BalasHapuskalau bodycare scarlett mungkin beda ya...lembut dan wangi *membayangkan
iyah kalau yg scarlett ini cuma aroma kopi aja kak... kalau bahan aktif untuk lulurnya mostly bukan dari bubuk kopinya
HapusScarlett kesayangan aku, hihi dirumah aku juga punya kak, krn beberapa review yg aku baca jadi penge ngerasain juga ternyata enak banget wanginya, emang scarlett tuh udah murce kualitasnya juga gak pernah ngecawain, Suka kak.
BalasHapussecara umum sih kualitasnya oke ... ngga mengecewakan... cuma emang kalau yg kulit alergi sama wangi wangian musti take concern ya...
HapusAku belum pernah nyobain produknya Kak Feli ini. Patut dicoba, nih. Makasih ya Mbak Opi udah dikasih tahu ciri produk aslinya Scarlett ini. Membantu banget. Kan ngeri-ngeri sedap gitu kalau ygang dibeli ternyata aba-abal.
BalasHapusiya belinya jangan semabarangan kegoda harga murah, belinya di link resminya aja. harganya juga suka promo kok dan produknya asli.
BalasHapuswangi body carenya scarlett tuh bikin kita betah mandi yaa, mandinya bener-bener dirasain gitu. ngelatih mindfulness banget. btw aku belum pernah nyobain varian kopi niih :D
BalasHapus